Rakoor Komisi Perempuan,Remaja dan Keluarga
muisumut.com. Medan,- Ketua MUI Sumut Prof Dr. Abdullah Syah MA, dalam arahannya membuka workshop Komisi Perempuan, Remaja dan Keluarga, mengajak ibu dan keluarga untuk membina keluarga dengan sebaik-baiknya, karena apabila suatu keluarga berhasil dibina dengan baik dan masyakatnya akan baik, dipastikan masyarakat negaranya juga akan baik.” Untuk itu perlu pembangunan keluarga yang merupakan kunci untuk suatu kehidupan bangsa yang berakhlaqul Karimah “ sebab keluarga merupakan masa depan bangsa “ tegas Ketua MUI SU dihadapan 100 pserta yang sebahagian besar remaja dari berbagai ormas Islam wanita dan untusan MUI dari Kabupaten kota,Sabtu (3/10)
Lebih lanjut Ketua MUI SU itu menyebutkan peran komisi Perempuan , Remaja danKeluarga, sangat berperan besar dalam pembangunan keluarga. Khusus ibu-ibu yang lebih lama berada dilingkungan rumah ketimbang kaum bapak, Jadi peran ibu begitu dominan dalam membangun keluarga ”. tegasnya.

Ia menyebutkan selama ini peran komisi ini sudah melakukan berbagai kegiatan, dengan memberikan bimbingan dan arahan bagi kaum ibu dilembaga permasyarakatan. Dimasa mendatang komisi akan lebih peran, mengingat kehadiran kaum peremuan semakin banyak jumlahnya dibanding pria. Untuk itulah pembinaan perlu ditingkat dalam meantisipasi kehidupan kelurga yang tidak bisa diandalkan dimasa depan.
Pada kesempatan itu ketua Komisi Perempuan MUI SU Dra Hj Rusmaini menyebutkan tujuannya dilaksanakan kegiatan ini untuk meningkatkan wawasan bagi perempuan, remaja dalam upaya meningkakan pendapatan penghasilan dalam memenuhi kehidupan kebutuhan keluarga. Selain itu memberikan motivasi bagi kaum remaja dalam menghadapi kehidupan ini.
Workshop Komisi ini bertemakan Menjadikan perempuan , remaja yang trampil dan produktif mampu bersaing ditengah kehidupan modern.
Dalam acara itu beberapa nara sumber memberikan arahan, Di antaranya, Dr Sukiati MA, dengan judul Pembuatan Mie buah dan sayur. (husni.as)






