Thursday, January 29, 2026
spot_img

Pj Gubernur Sumut Ajak MUI Sumut Wujudkan Generasi Muda Bebas dari Ancaman Narkoba

muisumut.or.id-Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Hassanudin, mengajak Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumut untuk terus berperan aktif dalam membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan terbebas dari ancaman narkoba. Dalam upayanya untuk menyebarkan nilai-nilai kebaikan dan nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil ‘alamin kepada masyarakat, terutama generasi penerus bangsa.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Pj Gubernur Hassanudin saat menghadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Tahun 1445 H/2023 M dan Pelantikan Lembaga Ukhuwah Islamiyah MUI Sumut periode 2023-2025 di Aula Kantor MUI Sumut, Jalan Majelis Ulama Nomor 3, Medan, pada hari Sabtu (7/10).

Hassanudin menyampaikan keprihatinannya terkait berbagai ancaman yang dihadapi oleh generasi muda pada era ini, terutama maraknya penggunaan narkoba yang merusak masa depan anak bangsa. Ia mengungkapkan bahwa di Indonesia, terdapat sekitar 3,5 juta orang yang terpapar narkoba, dan dari jumlah tersebut, sekitar 1,3 juta berada di Sumut. Hassanudin mengingatkan bahwa ini merupakan ancaman serius bagi seluruh masyarakat dan merupakan tanggung jawab bersama untuk mengatasi masalah ini. Ia juga meminta kepada ayahanda di seluruh penjuru untuk turut berperan dalam upaya pencegahan narkoba.

Pj Gubernur Hassanudin juga mengakui bahwa pemerintah tidak dapat mengatasi permasalahan ini secara sendiri. Dukungan seluruh komponen masyarakat sangatlah penting dalam menangani ancaman narkoba ini. Ia menegaskan bahwa kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan lembaga terkait akan menjadi kunci kesuksesan dalam menjaga generasi muda dari bahaya narkoba.

Selain itu, dalam momen Peringatan Nabi Muhammad SAW tersebut, Hassanudin juga mengajak generasi muda untuk menjadikan Rasulullah sebagai contoh dan teladan dalam membangkitkan semangat dan ghirah Islam, sebagai ajaran yang membawa rahmat bagi alam semesta. Ia mengingatkan bahwa Rasulullah SAW adalah contoh dan teladan terbaik, terutama bagi generasi muda Islam saat ini. Semangat maulid harus menjadi motivasi untuk menghidupkan kembali semangat Islam, mengembalikan individu-individu Islam yang patuh dan taat kepada ajaran agama.

Ketua MUI Sumut, Dr. Maratua Simanjuntak, menyatakan bahwa peringatan Maulid Nabi SAW merupakan waktu yang tepat untuk mengenang dan mengevaluasi sejauh mana umat Islam mengikuti ajaran-ajaran yang dibawa Rasulullah, serta sejauh mana ulama, cendikiawan, dan tokoh agama Islam menjalankan ajarannya dengan baik.

Dr. Ardiansyah, dalam tausiyahnya, mengingatkan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga merupakan momen penting bagi umat Muslim untuk meneladani dan mencontoh akhlak serta budi pekerti mulia yang dimiliki oleh Rasulullah. Ia menekankan bahwa peringatan Maulid Nabi adalah saat spiritual untuk mengingatkan umat tentang hari kelahiran sosok Nabi dan Rasul terakhir kita, yaitu Nabi Muhammad SAW, serta menjadikannya sebagai teladan dalam kehidupan sehari-hari.

Di samping itu, pengurus Lembaga Ukhuwah Islamiyah MUI Sumut periode 2023-2025 yang baru dilantik oleh Ketua MUI Sumut, Maratua Simanjuntak, antara lain terdiri dari Ketua Shohibul Anshor, Wakil Ketua Mazda Limbong, Sekretaris Muhamamd Hatta Siregar, dan Bendahara Sotar Nasution. Diharapkan bahwa pengurus baru ini dapat berperan aktif dalam memajukan misi dan tujuan Lembaga Ukhuwah Islamiyah MUI Sumut. (Yogo Tobing)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

4,203FansLike
3,912FollowersFollow
12,200SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles